Aku terkesima menyaksikan penampilan tarian tradisional jepang "Taiko" tarian musim panas di Jepang. Tarian sambil memukul bedug, eh apa sih namanya ya itulah, sambil berputar sambil atraksi. Di dukung dengan kostum khas Jepang benar-benar terasa menyaksikan orang-orang Jepang tampil.
Tapi ngomong-ngomong di acara Groundbreaking Eco Home Apartemen Citra Raya di awali dengan tarian Jepang ini, apa sih hubungannya? aku sempat bertanya-tanya. Oh ternyata eh ternyata its always ada something spesial dari Citra Raya.
Yes, Eco Home Apartemen Citra Raya ini adalah apartemen pertama yang dibangun di kawasan kota CitraRaya. Developer atau pengembangnya ada dua. Yaitu Ciputra Group dan Mitsui Fudosan Residential dari Jepang dengan skema 50:50.
Ouuhhhh pantes aja opening perfomnya tarian Jepang.
Kenapa Gandeng Jepang?
Karena Ciputra Group ingin menjamin standar kualitas. Maka digandenglah Mitsui Fudosan Residential kontraktor ternama asal Jepang. Sehingga kualitasnya tidak diragukan lagi. PT. Ciputra Residence lebih mengenal pasar, sedangkan Mitsui Fudosan Residential lebih memberikan kualitas. So berdua cucok banget kan kawin, he he he
Jepang bukan bangsa penemu, tapi orang Jepang mempunyai kelebihan dalam meracik temuan orang dan kemudian memasarkannya dalam bentuk yang diminati oleh masyarakat. Apalagi soal teknologi soal bangunan Jepang memang ahli. Bahkan mereka sering membuat bangunan anti gempa kan ya.
So Meski ECOHome Apartement nantinya dikelola oleh PT Ciputra Residence, Mitsui Fudosan Residential akan memberikan dukungan dalam hal quality control. Tak hanya itu Mitsui Fudosan Residence juga akan membantu dalam hal pelayanan kepada konsumen (customer care), kita tahu perusahaan Jepang sangat baik dalam pelayananannya kepada konsumen.