Gini Lho Caranya Ciptakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat

By Farichatuljannah - 9:19 PM

Hidup di perkotaan di zaman modern ini memang serba di mudahkan. Eitssss tapi hati-hati jika terlena, bisa berbahaya bagi kesehatan tubuh. Kemudahan transportasi, fasilitas, hingga sistem kerja yang menuntut di depan layar monitor berjam jam akan menjadi pemicu penyakit. 

Aku baru tau kenapa dulu, semasa SMP dan SMA aku tak segemuk ini? Meskipun dulu makanku lebih banyak, lebih ayem hidupnya dan tidak punya beban apapun. Dibandingkan sekarang yang lebih jarang makan dan jajan, lebih besar beban hidupnya dan lebih banyak pikirannya. Yupssss karena dulu meski aku makan banyak, gerakku juga lebih banyak sehingga kalori yang keluar juga lebih banyak. Olah raga teratur, bersepeda hingga jalan kaki pulang dan pergi sekolah.

Tapi sekarang?? Meski makannya jajannya dikit tapi olahraga bisa dihitung jari, kemana mana naik motor atau mobil, belanja ke pasar juga jarang, lebih mudah delevery atau beli jadi. Sekali Jajan atau makan kalorinya tinggi seperti donat dan kue lainnya meski kecil tapi kalorinya besar. Dan aku kerjanya hanya di depan laptop dan hape kali kali keluar pasti acara di resto. Itu *GayaMarioTeguh

Nah..... Saudaraku yang di Rahmati Allah... #eaaaa berasa khutbah Jum'at yah.  Jadi, kemarin Jumat aku ketemu Ibu Menteri kesehatan Moeloek di kementerian kesehatan Kuningan Rasuna Sa'id, beliau ngajak olahraga bareng nih gaes ama kita kita. Wah seneng banget donks yaks.

Di sana kita bisa jogging, senam dan olahraga. Ada pula cek kesehatan seperti tensi, darah tinggi, kolesterol dan lain lain. Ada juga jamu gratis... Jadi habis olahraga minum jamu wuiihhh segernyaaaaa.... Trus ada juga bazar jualannya buah buahan sayur sayuran sampai bahan makanan seperti bawang merah bawang putih sampai tumbuh tumbuhan dalam pot.

Oya, habis olahraga kita ngobrol santai neh sama Bu menteri. Bu menteri cerita kalau masyarakat Indonesia ini harus sehat. Lebih mudah membuat orang sakit dari pada membuat orang sehat. Sehat harus di mulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan masyarakat sampai lingkungan kerja.



Nah kenapa semua harus sehat? Kalau anak sakit, bapak kerja juga berangkat tidak tenang karena memikirkan anaknya atau yang dirumah sakit, kinerja jadi terpengaruh. Kalau bapak atau kepala keluarga sakit lantas siapa yang cari nafkah? Maka dari itu sehat sangatlah penting.

Kalau semua sehat angka kematian pun bisa dikurangi. Banyak jamaah haji bahkan mungkin jamaah haji Indonesia yang banyak meninggal di tanah suci dibanding negara lain. Karena rata rata yang haji sudah lanjut usia, fisiknya sudah tidak kuat dan olahraga baru ketika mau berangkat ibadah ke tanah suci. Memang meninggal di tanah suci adalah berkah tersendiri karena sedang menjalankan ibadah, tapi bagi negara ini adalah beban, karena banyak biaya yang harus dikeluarkan untuk mengurusnya.

Untuk itu kementerian kesehatan selalu menggaungkan GEMAS gerakan masyarakat hidup sehat ke semua komponen. Yaitu: pemerintah baik pusat maupun daerah. Dunia pendidikan, swasta dan dunia usaha. Organisasi kemasyarakatan, individu, keluarga dan masyarakat.

Apa yang harus kita lakukan?

Aktivitas Fisik 30 Menit Setiap Hari.

Aktivitas fisik yang teratur dan menjadi satu kebiasaan akan meningkatkan ketahanan fisik. Aktifitas fisik bisa berupa jalan kaki, lari kecil, lari atau senam. 

Manfaatnya selain menjaga kesehatan agar terhindar dari penyakit juga bisa meningkatkan kekuatan otot dan daya tahan tubuh. Meningkatkan kualitas hubungan seks. Membakar kalori mencegah kelebihan berat badan. Meningkatkan rasa percaya diri. Mengurangi stres. Membuat tidur nyenyak dan membuat wajah dan tubuh lebih segar.

Makan Sayur dan Buah Setiap Hari.
Kalau sudah olahraga dan aktivitas fisik juga harus dibarengi dengan konsumsi makanan yang benar. Makan buah dan sayur setiap hari. 

Ini sangat penting karena sayur dan buah mengandung serat tinggi vitamin dan mineral yang mengaturetabolisme energi, pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh.

Sayur dimakan 2 porsi setiap hari. 1 porsi sama dengan 1 mangkuk sayuran segar atau setengah mangkuk sayuran matang. 

Buah buahan dimakan 2-3 kali sehari. Makanlah berbagai macam buah karena akan memperkaya variasi zat gizi yang terkandung dalam buah. 

Sangat mudah kan gaes untuk hidup sehat. Olahraga dan aktivitas fisik tiap hari dan makan sayuran dan buah tiap hari. Hindari rokok dan makanan siap saji!

  • Share:

You Might Also Like

1 comments

  1. iyaa, kalau anak udah sakit rasanya karu-karuan.. asik bgt ya mbak bisa lgsg ketemu bu Mentri.. makasih sharingnya

    ReplyDelete

Silakan komentar