BOGOR. Entah mengapa selalu membuat aku ingin kembali kesana. Terlebih saat penat dan jenuh melanda. Suasananya yang tenang, udaranya yang sejuk dan rintik hujan yang selalu membuat aku jatuh cinta. Bogor selalu menarikku untuk kembali.
Terlebih aku dan suami yang masih menikmati waktu berdua, belum di karuniai anak, maka kami masih senang jalan-jalan menikmati waktu disela-sela kesibukan. Beberapa kali aku dan suami ke Bogor jalan ke istana Bogor, kebun raya Bogor dan beberapa kali menginap di kawasan kampung-kampung wisata dan budaya yang ada di Bogor.
Hingga suatu saat kami ingin tau apakah di Bogor ini, dimana lokasinya puncak pegunungan yang adem segar, adakah hotel mewah berbintang lima? Toh Bogor kini tak kalah dengan daerah wisata Indonesia lainnya yang sudah menjadi daya tarik wisatawan baik manca negara maupun dalam negeri.
Gayungpun bersambut, Tuhan selalu mendengar doa hambanya sekecil apapun. Percayalah. Ndelalah, aku dan suami mendapat undangan acara “Meet Up” dengan beberapa blogger, selebgram, traveler dan fotografer keren-keren yang diselenggarakan oleh Haira Production dan Royal Tulip Hotel Bogor.
Yes! Bogor, Puncak! Kerja sambil jalan-jalan Yeay!